BencoolenTimes.Com, – Terkait penanganan pasien Covid-19 di Provinsi Bengkulu yang dipaparkan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu melalui konferensi video, Senin (6/4/2020), Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu juga telah melakukan respons cepat dalam antisipasi dan penanganan Covid -19.
Sekretaris Daerah Kota Bengkulu Marjon mengatakan, Pemerintah Kota Benglulu telah mensiasati dalam penaganan pasien covid-19 dari berbagai aspek yang telah dan akan dilakukan.
“Pihak Pemkot telah mempertimbangkan aspek utama dalam penanganan pasien Covid-19, aspek itu dari segi peralatan medis dan dampak sosial yang terjadi di Kota Bengkulu selama ada virus Covid-19. Antara lain kita telah menyediakan peralatan medis sesuai standar penangan Covid-19, serta menyetujui RSHD untuk rujukan terhadap pasien dalam pengawasan (PDP) kategori ringan sampai sedang, ”jelas Marjon.
Ia juga menjelaskan pemkot harus mempertimbangkan dampak sosial yang terjadi dalam penanganan wabah virus Covid-19. Terkait hal itu Walikota Bengkulu Helmi Hasan telah mengeluarkan berbagai kebijakan untuk menanganinya seperti PDAM gratis, Rusnawa gratis, Setoran Parkir gratis satu bulan, dan lain-lain.
“Hal ini telah disiapkan dengan melakukan anggaran untuk peralatan medis dan evaluasi sosial dengan melakukan antisipasi dengan beberapa hal untuk penanganan covid-19 di Kota Bengkulu,” ungkapnya.
Ia juga menjelaskan untuk anggaran yang seharusnya dialokasikan, pemkot lebih penting mensiasati dari sosial karena Kota Bengkulu menjadi tempat yang sering dibuat transit oleh masyarakat. (Bay / Rilis)