Home Kota Bengkulu Pemkot Bengkulu Lakukan Pendataan dan Cek Fisik Kendaraan Dinas

Pemkot Bengkulu Lakukan Pendataan dan Cek Fisik Kendaraan Dinas

0
Pemkot Bengkulu Lakukan
PENDATAAN: Wakil Walikota Bengkulu, Ronny PL. Tobing mengawasi langsung kegiata pendataan kendaraan dinas milik Pemkot Bengkulu.

BencoolenTimes.com – Pemkot (Pemerintah Kota) Bengkulu lakukan pendataan dan pemerikasaan cek fisik kendaraan bermotor plat merah atau kendaraan dinas di lingkungan Pemkot.

Pemkot Bengkulu lakukan pendataan dan cek fiksi kendaraan dinas, Kamis, 13 Maret 2025 di Sekretariat Kantor Walikota Bengkulu. Baik itu kendaraan dinas roda dua maupun kendaraan dinas roda empat.

Tampak sejumlah kendaraan bermotor roda dua dan roda empat dilakukan pendataan ulang dan cek fisik kendaraan dalam rangka menjaga aset milik pemerintah Kota Bengkulu.

Wakil Walikota Bengkulu Ronny PL. Tobing mengungkapkan, bahwa pendataan ulang dan cek fisik kendaraan ini sesuai instruksi dari Badan Pemeriksaaan Keuangan (BPK) yang bertujuan untuk mendata ulang aset-aset yang ada di pemerintah Kota Bengkulu.

‘’Diharapakan pengecekan ini bisa membuat pendataan aset berjalan dengan baik di pemerintah Kota Bengkulu,’’ ungkap Ronny, Kamis, 13 Maret 2025.

Dikatakan Ronny, seperti contoh pengecekan yang dilakukan mereka, ada ditemukan kendaraan dinas yang belum dibayar pajaknya, agar ini segera diurus. ‘’Seperti tadi ada yang belum bayar pajak kendaraan, maka kita minta segera dibayar,’’ kata Ronny.

Ronny menegaskannya agar para Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Bengkulu untuk taat membayar pajak sehingga menjadikan contoh dari masyarakat. ‘’Kalau bukan dari kita, siapa lagi yang akan memulai maka segeralah bayar pajak,’’ tegas Ronny.(JUL)

error: Opss tulisan ini dilindungi Hak Cipta !!
Exit mobile version