17.4 C
New York
Saturday, April 19, 2025

Buy now

spot_img

Daftar 10 Daerah dengan Harga Tiket Pesawat Paling Mahal Versi BPS

BencoolenTimes.Com – Hal ini berdasarkan hasil data inflasi bulan April 2019 yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS), Kamis (2/5).

Dimana inflasi nasional sebesar 0,44% dimana sektor transportasi dalam hal ini harga tiket pesawat memberi andil besar yakni 0,03%.

“Tiket pesawat juga menjadi salah satu penyebab utama inflasi di April 2019 setelah bawang merah dan bawang putih,” kata Kepala BPS, Suhariyanto di Jakarta Kamis (2/5) seperti dikutip dari laman Detik.com.

BPS juga menempatkan Banjarmasin dan Surakarta sebagai dua daerah teratas dengan dengan andil kenaikan tiket pesawat masing-masing sebesar 23% dan 16%.

Sedangkan Bengkulu sendiri ada di posisi 7 dengan andil kenaikan inflasi tiket pesawat sebesar 10%.

Sama dengan nasional, Bengkulu mengalami inflasi sebesar 0,54% dimana tiket pesawat juga memberi andil besar.

Adapun besar andil inflasi dari kelompok transportasi udara ini 2,15%. Sedangan untuk perubahan harga komodi pada kelompok ini sebesar 0,4334%. (RL/MS)

Berikut 10 kota yang inflasi tiket pesawatnya tinggi:
1. Banjarmasin 23%
2. Surakarta 16%
3. Tanjung Pinang 13%
4. Malang 12%
5. Maumere 11%
6. Singkawang 11%
7. Bengkulu 10%
8. Pontianak 10%
9. Mamuju 9%
10. Denpasar 7%

Popular Articles

Stay Connected

0FansLike
3,671FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Opss tulisan ini dilindungi Hak Cipta !!