14.7 C
New York
Saturday, April 19, 2025

Buy now

spot_img

Mbappe Tetap Setia Dengan PSG Walaupun Sudah Ditaksir Madrid

BencoolenTimes.com – Kylian Mbappe terus saja diganggu rumor seputar ketertarikan Real Madrid. Mbappe lantas menegaskan masa depannya ada di Paris St-Germain.

Bukan rahasia lagi jika Madrid begitu naksir Mbappe dan ingin menjadikan penyerang Prancis itu sebagai target utama musim depan. El Real bahkan rela menghabiskan sebagian besar dana transfernya musim depan yang mencapai 500 juta euro untuk Mbappe.

Harga Mbappe diperkirakan di atas 300 juta euro dan Madrid siap memberikannya gaji luar biasa tinggi agar mau pindah ke Santiago Bernabeu. Setelah kepergian Cristiano Ronaldo dan performa buruk musim ini, Madrid memang butuh sosok bintang baru di lini serang mereka.

Dengan peluang meraih gelar Liga Champions lebih besar bersama Madrid, jelas pindah adalah pilihan terbaik untuk Mbappe menaikkan status kebintangannya. Tapi, Mbappe rupanya tidak tertarik dengan proyek besar Madrid bersama Zinedine Zidane.

Meski mengagumi sosok Zidane, Mbappe sudah merasa betah berseragam PSG dan tidak akan ke mana-mana lagi.

“Ya, tentu saja saya akan bertahan. Saya adalah investasi dari proyek di sini,” ujar Mbappe seperti dikutip Sportskeeda.

“Bagus tentunya untuk Real Madrid kembali dilatih Zinedine Zidane. Saya akan menyaksikan pertandingan mereka sebagai seorang fans,” sambungnya.

Mbappe musim ini jadi mesin gol PSG menyusul cederanya Neymar. Total sudah 36 gol dibuat Mbappe dari 40 penampilan di seluruh kompetisi. (rl)

Sumber

Popular Articles

Stay Connected

0FansLike
3,671FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Opss tulisan ini dilindungi Hak Cipta !!