BencoolenTimes.com, – Risa Umami, salah satu siswa SMKN 3 Kota Bengkulu mengucapkan terimakasih pada Walikota Bengkulu Helmi Hasan yang telah membantu mengambilkan ijazahnya yang sempat tertahah oleh pihak sekolah.
“Terimakasih pada Bapak Helmi Hasan, Bapak Teuku, beserta anggota DPD PAN Kota Bengkulu. Karena telah membantu kami mengambil ijazah yang telah ditahan selama satu tahun,” kata dia, Senin (30/8/2021).
Sementara itu, Ketua DPD PAN Kota Bengkulu, Teuku Zulkarnain mengatakan, bahwa Risa Umami awalnya menghubungi posko PAN Peduli.
“Kami langsung menindaklanjuti laporan dia dan alhamdulillah, ijazahnya berhasil kita ambil,” kata Teuku.
Teuku menuturkan, DPD PAN Kota masih membuka posko pengaduan bagi masyarakat yang ijazahnya masih ditahan pihak sekolah.
“Tak hanya soal ijazah. Kami juga menerima pengaduan-pengaduan lain,” pungkasnya. (Bay)