-0.7 C
New York
Wednesday, February 12, 2025

Buy now

spot_img

Ungkapan Imron Usai Ditetapkan Lolos untuk Tempur di Pilgub

BencoolenTimes.com, – Bakal Calon Wakil Gubernur Bengkulu Imron Rosyadi mengungkapkan isi hatinya usai Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Bengkulu meloloskan dirinya dan Bakal Calon Gubernur Agusrin M Najamdin sebagai Pasangan Calon (Paslon), Sabtu (17/10/2020).

Imron mengucapkan terimakasih kepada Bawaslu Provinsi Bengkulu yang telah meloloskan sebagai Paslon untuk bertempur di Pemilihan Gubernur (Pilgub) dengan Agusrin.

“Alhamdulillah Bawaslu sudah memutuskan pasangan Agusrin-Imron lolos. Saya mewakili pak Agusrin sekeluarga besar menyampaikan terima kasih kepada Bawaslu dan KPU yang telah bekerja keras untuk melakukan yang terbaik untuk Provinsi Bengkulu,” ungkap Imron yang disampaikan melalui video pendek.

Sebelum dinyatakan lolos maju Pilgub sebagai Paslon, kata, Imron pihaknya bagaikan kolam besar yang hampir meluap.

“Kita tadi bagai kolam yang begitu besar yang hampir meluap,ternyata begitu diketuk palu oleh Bawaslu kolam itu meledak dan menghanyutkan sekian banyak permasalahan,” urai Imron.

Diakhir kata, Imron mengucapkan terimakasih kepada para kuasa hukum beserta tim pemenangan Agusrin-Imron yang sudah bekerja keras hingga Agusrin-Imron diloloskan sebagai Paslon.

“Saya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada tim lawyers dari Agusrin-Imron yang dipimpin oleh bapak Novran Harisa beserta Tim pemenangan yang telah bekerja keras dan menunjukkan hasil yang begitu baik,” demikian Imron. (CW2)

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
3,671FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Opss tulisan ini dilindungi Hak Cipta !!