5.6 C
New York
Monday, March 24, 2025

Buy now

spot_img

Dewan Minta Peran APIP Dimaksimalkan

BencoolenTimes.com, – Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu melakukan rapat dengar pendapat dengan Inspektorat Kota Bengkulu, Senin (15/2/2021).

Dalam rapat tersebut, Komisi I DPRD Kota Bengkulu meminta agar peran Aparat Pengawas Intern Pemerintah (APIP) dimaksimalkan, karena APIP dinilai memiliki kontribusi penting atas implementasi good governance, tidak hanya pada level operasional namun juga level strategis melalui peran pertanggungan, kepatuhan hingga mencegah dan mendeteksi adanya penyimpangan.

Aryono Gumay, Anggota Komisi I DPRD Kota

Anggota Komisi IAriyono Gumay mengatakan, APIP sebagai alat untuk mendorong pencapaian tujuan penyelenggaraan pemerintahan yang akuntabel, perlu didukung kuantitas dan kualitasnya.

“Untuk dapat mengidentifikasi penyimpangan yang terjadi dalam penyelenggaraan pemerintah daerah, pengawasan intern harus berperan melekat sejak perencanaan,” kata Aryono Gumay.

Aryono Gumay meminta Pemerintah Daerah melakukan upaya peningkatan kapabilitas Sumber Daya Manusia (SDM) APIP untuk menguatkan peran APIP dalam melakukan pengawasan intern agar sesuai dengan kode etik.

Sementara itu, Ketua Komisi I Zulkarnain Teuku  menekankan, agar APIP dapat menjalankan fungsinya secara efektif, salah satunya menuntut independensi dari segi kelembagaan.

“Independensi APIP dari segi kelembagaan itu kan sebuah keniscayaan. Makanya penguatan APIP ini menjadi keharusan,” jelas Teuku Zulkarnain.

Terkait ini, Plt, Inspektur Kota Bengkulu, Eka Rika Rino mengungkapkan, pihaknya terus berupaya mewujudkan APIP berkualitas. Strategi untuk memenuhi kebutuhan APIP yang ideal terus dilakukan, baik melalui penyesuaian jabatan fungsional (inpassing) maupun pengangkatan jabatan fungsional auditor.

“Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu memiliki semangat yang sama untuk menguatkan peran APIP, sehingga efektivitasnya menjadi signifikan dalam membangun tata kelola pemerintahan yang lebih baik sebagai fondasi pembangunan daerah,” tutup Eka Rika. (Bay)

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
3,671FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img
advspot_img
advspot_img

Latest Articles

error: Opss tulisan ini dilindungi Hak Cipta !!