Thursday, March 23, 2023
spot_img

HUT PPNI, Wawali : Perawat Garda Terdepan Pelayanan Pasien

BencoolenTimes.com, – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Bengkulu dan DPD PPNI Bengkulu Tengah (Benteng) memperingati Hari Jadi HUT PPNI ke- 49 tahun, di Rumah Sakit Tino Galo (RSTG) Sungai Hitam Kota Bengkulu, Sabtu (18/3/2023).

Peringatan HUT PPNI ke-49 kali ini, dibuka Wakil Walikota (Wawali) Bengkulu, Dr. Dedy Wahyudi, didampingi Plt Kadinkes Kota Bengkulu Dadi Hartono.

Wakil Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi menyampaikan, bentuk kecintaannya kepada pengurus PNNI Kota Bengkulu, dirinya selalu menyempatkan hadir di setiap kegiatan PPNI Kota Bengkulu.

Baca Juga  Walikota Tekankan Sinergi dan Kerjasama Sukseskan Hari Jadi ke-304 Kota Bengkulu

“Terimakasih kepada para perawat di Bengkulu yang telah mendedikasikan dirinya untuk kesehatan warga Kota  Bengkulu,” ungkap Dedy Wahyudi.

Pemotongan tumpeng oleh Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi

Dedy Wahyudi menuturkan, Pemerintah Kota Bengkulu komitmen dan peduli untuk menjamin kesehatan masyarakat Bengkulu. Terbukti dengan telah dibangun rumah sakit RSHD dan RSTG.

Related Articles

Latest Article

admin2
admin2
Untuk Informasi lebih lanjut tentang berita yang anda baca silahkan menghubungi kami. +6281382248493
error: Opss tulisan ini dilindungi Hak Cipta !!