0.9 C
New York
Sunday, February 16, 2025

Buy now

spot_img

Besaran Dana Bos TA 2025 Sama dengan Tahun Lalu

BencoolenTimes.com – Besaran Dana BOS (Bantuan Operasional Sekolah) TA (Tahun Anggaran) 2025 di Kabupaten Rejang Lebong, hampir sama dengan tahun sebelumnya.

Besaran Dana BOS TA 2025 yang akan mengalir ke Kabupaten Rejang Lebong mencapai Rp 42 miliar. Ini diungkap Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Rejang Lebong.

‘’Kalau angkanya (BOS) tidak jauh berbeda dengan tahun anggaran sebelumnya, yaitu lebih kurang Rp 42 miliar. Karena jumlah peserta didik yang tamat dan yang baru masuk, tidak jauh berbeda,’’ terang Kepala Dinas Dikbud Kabupaten Rejang Lebong, Noprianto.

Diungkapkan Noprianto, angka Dana BOS yang didapatkan Kabupaten Rejang Lebong setiap tahun, juga dipengaruhi laju pertumbuhan penduduk Kabupaten Rejang Lebong.

Dimana, laju pertumbuhan penduduk di Kabupaten Rejang Lebong, masih diangka 1 persen setiap tahunnya, sehingga perhitungan anggaran pendidikan berdasarkan jumlah siswa setiap tahunnya tidak banyak berubah.

‘’Pada tahun ajaran 2023/2024, jumlah pelajar penerima dana BOS di Kabupaten Rejang Lebong mencapai 39.615 siswa, dengan rincian 27.549 siswa SD dan 12.066 siswa SMP,’’ rinci Nopri.

Kucuran dana BOS tahun ini, sambung Nopri, dialokasikan untuk TK, PAUD, SD, dan SMP yang terdaftar di Dinas Dikbud kabupaten Rejang Lebong. Masing-masing untuk SD dan SMP sebesar Rp 38 miliar, sedangkan PAUD dan TK sebesar Rp 4 miliar.

‘’Tahun ini untuk PAUD dan TK namanya Dana Bantuan Operasional Penyelenggara (BOP). Serta untuk SD dan SMP tetap sama, yaitu Dana BOS,’’ sambung Nopri.

Ditambahkan Nopri, untuk proses pencairan, sejauh ini masing-masing sekolah masih dalam proses validasi. Kemudian untuk sekolah-sekolah penerima, sudah dapat melakukan order sesuai dengan yang direncanakan dari awal yang sudah ada di ARKAS (Aplikasi Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah).

‘’Sedang dalam proses validasi dan yang memang sudah lengkap dokumen, mudah-mudahan segera cair untuk Tahap I. Kita lihat nanti jadwal pastikan kapan Dana BOP maupun BOS tersebut bisa proses pencairan,’’ demikian Nopri.(OIL)

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
3,671FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Opss tulisan ini dilindungi Hak Cipta !!